selamat datang.. welcome.. ahlan wa sahlan..
di blog pribadi saya, disini anda akan menemukan tulisan tulisan dari saya sendiri, kalaupun ada yang bukan dari saya, insyaAllah berasal dari sumber yang terpercaya... seLamat mengikuti.....

"..........Apakah sama orang-orang yang mengetahui dengan orang-orang yang tidak mengetahui..??? Sesungguhnya hanya orang yang berakal sehat yang dapat menerima pelajaran".
(Qs. Az-Zumar: 9 )


Minggu, 19 September 2010

ENERGI SIMPANAN

Dalam mencari makan, manusia berbeda dengan hewan. manusia berupaya untuk membuat cadangan makanan dalam hidupnya, sedangkan binatang relatif tidak memiliki pemikiran untuk menumpuk makanan (bekal masa depan). binatang hanya berbuat demi sesaat sehingga, bila binatang itu sakit,mereka langsung mati.
Berbeda dengan manusia, yang diberikan kelebihan berupa akal mereka mampu bertahan hidup meskipun mereka sedang tidak aktif.
Dengan bekal cadangan makanan tersebut, dapat digunakan untuk mengatasi problem perut ketika dalam keadaan sakit. demikian  pula manusia yang hatinya nemiliki energi simpanan, maka energi tersebut mampu memecahkan masalah ketika tiba tiba datang problema.

Rabu, 25 Agustus 2010

Hidup

Kehidupan ini seperti orang yang bercocok tanam.
Kehidupan dunia seperti menanam rumput.
Kehidupan akhirat seperti menanam padi,
Jika seorang menanam padi, pastilah tumbuh rumput.
Tetapi jika sesrorang menanam rumput, tidak mungkin tumbuh padi.
Jika kita berorientasi pada akhirat, maka dunia akan mengikuti.
Sebaliknya, jika kita fokus pada dunia maka, akhirat akan semakin jauh.

Minggu, 22 Agustus 2010

Penyelamatan Lingkungan Melalui Pertanian

Banyak hal yang bisa lakukan untuk menyelamatkan lingkungan sekitar kita, diantaranya dengan saya menimba ilmu pengetahuan di fp.umy, ini adalah satu langkah dimana untuk kedepannya kita dapat memanfaatkan ilmu yang telah kita dapat dari sins untuk dikembangkan dan dipraktekkan, dengan kita merawat atau melestarikan lingkungan yang ada disekitar kita. ini merupakaan salah satu cara penyelamatan lingkungan.

Pertanian Menurut Generasi muda

Pertanian adalah sumber kehidupan, mengapa disebut demikian?? karena banyak hal yang bisa kita dapatkan melalui hasil pertanian, bukan cuma hasil pertanian yang dimanfaatkan untuk makanan saja. coba kita lihat disekeliling kita mulai dari perlengkapan kehidupan sehari hari, seperti: motor atau mobil, keduanya tidak mungkin bisa difungsikan tanpa komponen pelengkap yang menunjang agar kendaraan tersebut bisa difungsikan sebagaimana mestinya, contohnya kedua kendaraan tadi tidak ungkin difungsikan tanpa peran penting hasil dari dunia pertanian seperti ban,jok pada kendaraan itu adalah salah satu hasil dari produk pertanian yang bukan hanya bergerak dibidang makanan saja.
selain itu, menurut saya dunia pertanian adalah masa depan yang menjanjikan karena selama manusia masih bertahan untuk hidup, selama itu pula peran pertanian masih banyak dibutuhkan, bukan hanya dibidang pangan ternyakan banyak sekali manfaat yang bisa diambil dari dunia pertanian.